Ketahui Ketentuan Penggunaan Heartsine 350P
Alat HeartSine Samaritan 350P ini digunakan sebagai kejut jantung. Jika Anda mempunyai keluarga yang mengalami masalah jantung bisa mencoba alat ini. Apalagi, HeartSine dibuat agar memiliki ketahanan yang lama, terjangkau dan mudah digunakan siapapun. Sebelum membeli, ketahui dulu ketentuan penggunaannya berikut:
Indikasi Penggunaan
PAD Kelompok AED dari HeartSine ini dibuat untuk memberikan kejutan defibrilasi dengan cepat kepada korban dengan serangan jantung mendadak (SCA).
Setiap HeartSine samaritan PAD dirancang sesuai dengan panduan gabungan Dewan Resusitasi Eropa dan Asosiasi Jantung Amerika AHA yang berlaku saat ini, yaitu Resusitasi Kardiopulmonal (Cardiopulmonary Resuscitation/CPR) dan Perawatan Kardiovaskular Darurat (Emergency Cardiovascular Care/ECC).
Meskipun semua model HeartSine samaritan PAD ini cara penggunaannya mirip, namun terdapat perbedaan di antara model-model tersebut. SAM 350P sendiri defibrillator semi-otomatis, SAM 360P defibrillator sepenuhnya otomatis, sedangkan SAM 500P untuk defibrillator semi-otomatis dengan CPR Advisor yang terintegrasi.
Masing-masing perangkat tersebut khusus digunakan untuk korban serangan jantung yang menunjukkan tanda-tanda pingsan, tidak bernapas dan tanpa sirkulasi (tanpa denyut nadi).
Perangkat ini harus digunakan oleh petugas yang telah terlatih dalam pengoperasiannya. Mereka harus menerima pelatihan tentang sistem pendukung kehidupan dasar, bantuan hidup tingkat lanjut atau program pelatihan tanggap darurat medis dokter resmi.
Pasien yang Cocok Untuk Dirawat
HeartSine samaritan 350p dibuat untuk menangani pasien yang sama sekali tidak responsif dan tidak sadar. Jika pasien masih bisa merespons atau sadar, jangan gunakan HeartSine samaritan PAD dalam perawatannya.
Hal tersebut lantaran HeartSine samaritan PAD menggunakan baterai dan pak elektroda yang dapat digunakan secara bergantian atau Pad-Pak. HeartSine samaritan PAD yang dikombinasikan dengan Pad-Pak dewasa ini cocok digunakan untuk pasien dengan berat lebih dari 25 kg atau setara dengan anak-anak usia sekitar delapan tahun.
Sedangkan untuk usia anak yang lebih kecil (dari usia 1 sampai 8 tahun), Anda bisa lepas Pad-Pak dewasa dan pasang Pediatric-Pak.
Namun, jika Pediatric-Pak atau defibrilator alternatif yang sesuai tidak tersedia, Anda dapat menggunakan Pad-Pak dewasa dengan cara mengabaikan perintah suara apa pun terkait laju CPR. Hal ini lantaran SAM 500P CPR Advisor yang ada saat ini hanya dapat memberikan respon balik bagi pasien dewasa saja.
Risiko Terjadinya Kejutan Listrik
Alat 360p HeartSine Samaritan PAD ini memberikan terapi kejutan listrik yang dapat menyebabkan cedera serius bagi pasien maupun orang-orang yang ada di sekitarnya.
Karenanya, Anda harus Berhati-hati selama menggunakannya dan pastikan tidak ada seorang pun yang menyentuh pasien saat kejutan diberikan.
Jangan Membuka atau Memperbaiki Alat HeartSine
Alat ini tidak mempunyai komponen yang boleh dilakukan diservis sehingga Anda tidak boleh membuka atau memperbaiki perangkat dalam kondisi apa pun. Hal ini lantaran bisa ada bahaya kejutan listrik.
Nah, jika dicurigai terjadinya kerusakan, segera ganti HeartSine samaritan PAD Anda.
Demikian ketentuan penggunaan HeartSine 350P. Semoga membantu.
Baca juga artikel terkait: